Thursday, February 4, 2016

Bubur Sumsum Pacar Cina

bubur sumsum

Zaman sekarang orang-orang semakin kreatif mengolah bahan pangan. Saya terinsipirasi ketika mudik kemaren, ada salah satu warung makanan tradisional yang menyajikan berbagai makanan tradisional yang sudah dimodifikasi. Salah satunya bubur sumsum. 

Dulu kita mengenal bubur sumsum yang hanya ditemani gula merah ataupun unti kelapa. Tapi sekarang bubur sumsum bisa ditemui beraneka rupa. Salah satunya dengan tambahan pacar cina. Rasa bumbur sumsum semakin menggugah selera, lembut, gurih tapi ada variasi kenyal dari si pacar cina. Selain menambah cita rasa, penampilan si bubur pun jadi lebih cantik.

Bubur sumsum putih

Resep bubur sumsum pacar cina ini sama saa dengan resep bubur sumsum biasa. Hanya butuh extra time untuk merebus si pacar cina.

Resep Bubur Sumsum Pacar Cina

Bahan 

  • 100 gr tepung beras
  • 800 ml santan kental
  • 100 gr gula merah, rebus dengan 200 ml air
  • daun pandan
  • garam secukupnya
Cara membuat :

Larutkan tepung beras dengan santan sedikit demi sedikit agar tidak menggumpal. Masak dengan api kecil sambil diaduk.Tambahkan daun pandan dan garam. Masak hingga bubur meletup-letup dan terlihat mengkilat.
Rebus pacar cina dengan air secukupnya hingga empuk, tiriskan.
Sajikan bubur dengan taburan pacar cina dan gula merah

bubur sumsum

No comments:

Post a Comment